Bagian ini yang berfungsi untuk mengancing bibir ban di pelek agar tekanan angin enggak mudah keluar.
“Kalau sedang diisi angin juga ketahuan. Kalau di pelek tubeless, saat tekanan angin ban mulai kencang akan muncul bunyi ‘klok'. Itu tandanya ban sudah mengunci di pelek dan angin tidak akan keluar," yakin Dodi Yanto.
Lalu apa efeknya kalau pasang ban tubeless di pelek yang tidak memiliki double flat hump, nyatanya banyak pemilik motor yang melakukan hal itu.
Baca Juga: Sepele, Ini Dua Hal Penyebab Bocor Halus di Pelek Motor Ban Tubeless
Menurut Dodi Yanto hal itu sangat berbahaya karena ban bisa saja kehilangan angin secara tiba-tiba ketika digunakan.
Makanya, dianjurkan untuk pakai ban tubeless di pelek yang memang sesuai dengan spesifikasi untuk ban tubeless.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR