"Jarang ganti oli bisa mempengaruhi kondisi seal kruk as dan jadi mudah jebol. Makanya ganti oli itu harus rutin sesuai anjuran," wanti Rudi.
Lalu yang terakhir masalah slip CVT diakibatkan oleh kampas ganda yang sudah mulai habis.
Baca Juga: Tips Beli Motor Bekas, Waspada Oli Mesin Rembes di CVT Motor
"Sepatu kampas ganda yang tipis itu bikin permukaannya tidak terlalu menempel ke mangkuk, jadinya ketika ditarik gasnya timbul gejala slip," tambahnya.
"Itu biasa di motor-motor yang sudah umurnya 5 tahun lebih atau yang kilometernya tinggi-tinggi, mau tidak mau harus ganti kampas ganda baru," tutupnya.
Nah itu tadi beberapa hal yang menyebabkan CVT di motor matic menjadi slip.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR