Cara kerjanya, saat tuas kopling manual yang berada di tuas sebelah kiri setang ditekan, maka kopling akan aktif dan memutus putaran crankshaft ke transmisi dan roda.
Makanya, meski posisi gigi persneling tidak dalam posisi Netral, motor akan tetap tidak jalan ketika digas sambil ditarik tuas koplingnya.
Itu bisa terjadi karena kopling bekerja dan memutus putaran dari crankshaft mesin ke transmisi dan roda.
Begitupun sebaliknya, untuk membuat motor jalan tuas kopling harus dilepas perlahan agar putaran crankshaft bisa diteruskan ke transmisi dan memutar roda.
Baca Juga: Tanda dan Penyebab Kampas Kopling Motor Mulai Habis, Tonton Videonya
Jadi secara sederhana bisa diartikan kalau kopling ini sebagai komponen penerus dan pemutus daya dari mesin ke roda.
Untuk penggunaannya, tuas kopling ditekan saat ingin memasukan atau menurunkan gigi persneling dan juga saat motor berhenti.
Sedangkan ketika motor berjalan tuas kopling tidak perlu ditekan.
Nah, itu tadi penjelasan singkat tentang fungsi dan cara kerja kopling manual di motor.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR