Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Belum Banyak yang Tahu

Belum Banyak yang Tahu, Royal Enfield Pernah Bikin Motor Ayam Jago, Ganti Giginya di Tangan Kayak Vespa Lawas

Ruditya Yogi Wardana - Minggu, 11 Juli 2021 | 11:05 WIB
Tampak samping Royal Enfield Silver Plus.
suprememotos.com
Tampak samping Royal Enfield Silver Plus.

Motor unik ini tangki bensinnya justru diletakkan di bagian tengah layaknya motor sport klasik pada masanya.

Belum banyak yang tahu juga penempatan kick starter alias engkol yang ada di bagian kiri.

Lalu yang lucu tuas perpindahan giginya diletakkan di handle sebelah kiri, lengkap dengan kopling.

Setelah tahu keunikannya, Royal Enfield Silver Plus jadi terlihat kayak gabungan motor ayam jago sama skuter Vespa lawas ya, hehehe...

Urusan jantung pacu, Silver Plus dibekali mesin 2-tak berkapasitas 65 cc dengan sistem pendingin udara.

Tampak belakang Royal Enfield Silver Plus.
suprememotos.com
Tampak belakang Royal Enfield Silver Plus.

Mesin tersebut awalnya dipadukan dengan transmisi 2-percepatan untuk mengalirkan tenaga ke roda.

Kemudian Royal Enfield memberikan sedikit update dengan menyematkan transmisi 3-percepatan.

Lebih lanjut, fitur-fitur yang disematkan pada Silver Plus memang tergolong simpel, mengingat motor ini lahir pada 1980.

Baca Juga: Royal Enfield Continental GT 650, Motor Bertampang Klasik yang Bisa Diajak Ngebut, Segini Topspeed-nya

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : Indianautosblog.com,Team-BHP.com,Bikes4sale.in

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa