Awalnya modifikasi pintu gunting ini menggunakan Lambo door convertion kit yang diimpor dari Amerika Serikat.
Convertion kit racikan Vertical Doors, Inc atau Scissor Doors Inc merupakan sebagian contohnya.
Baca Juga: Honda Odyssey Paling Berani, Full Airbrush dan Pakai Pintu Gunting
Enggak butuh waktu lama buat modifikator Indonesia membuat Lambo door convertion kit dengan kearifan lokal alias made in dewe (buatan sendiri).
Nah, kalau sejarahnya, scissor doors pertama kali muncul di mobil konsep Alfa Romeo Carabo hasil rancangan Marcello Gandini dari rumah modifikasi Bertone pada tahun 1968.
Namun, orang lebih mengenal scissor doors sebagai pintu khas di lini V12-nya Lamborghini.
Makanya scissor doors ini kerap disebut juga sebagai "Lambo doors".
Scissor doors ini pertama dipakai di Lamborghini Countach hasil karya Marcello Gandini dan terus dipakai di Diablo, Murcielago hingga Aventador.
Baca Juga: Si Merah Seksi Suzuki Baleno Racing Dengan Lambo Door Menawan
Bukaan pintu scissor doors yang ke atas membuatnya sangat praktis saat parkir di tempat sempit.
Selain itu, bukaan pintu scissor doors yang ke atas ini sebenarnya untuk memudahkan pengemudi untuk menengok ke belakang saat mobil mundur.
Soalnya, Lamborghini Countach itu rear visibility-nya sangat buruk jadi scissor doors menjadi obat masalah tersebut.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR