Posisi teratas milik Raul Fernandez tampak kokoh, namun pergantian posisi banyak terjadi di belakangnya.
Kejutan juga ditampilkan oleh duet SKY Racing Team VR46 yaitu Marco Bezzecchi dan Celestino Vietti, yang masing-masing berhasil merangkak naik ke posisi 2 dan 8.
Teamwork makes the dream work! ????????@Marco12_B and Celestino Vietti at the sharp end! ????#Moto2 | #DutchGP ???????? pic.twitter.com/opASaOEwYY
— MotoGP™???? (@MotoGP) June 26, 2021
Serta pembalap Pertamina Mandalika SAG Team yaitu Thomas Luthi di posisi 14 catatan waktu tercepat kombinasi untuk mengamankan tempat di Q2.
Raihan tersebut merupakan hasil FP3 Moto2 Belanda 2021 cukup impresif terutama untuk Celestino Vietti dan Thomas Luthi, yang sebelumnya berada di posisi 20 besar.
Namun tidak ada yang bisa menantang Raul Fernandez yang keluar sebagai pembalap tercepat di sesi FP3 Moto2 Belanda 2021.
Ia diikuti oleh Marco Bezzecchi dan Jorge Navarro (+EGO Speed Up) masing di posisi 2 dan 3.
Selain Thomas Luthi, Fabio Di Giannantonio (Federal Oil Gresini Moto2) menjadi pembalap tim Indonesia lainnya yang langsung melaju ke sesi Q2 kualifikasi setelah mengamankan posisi 11 di FP3 Moto2 Belanda 2021.
Sedangkan nasib kurang beruntuk dialami rekan satu tim Luthi yaitu Bo Bendsneyder dan rekan satu tim Di Giannantonio yaitu Nicolo Bulega.
Baca Juga: Hasil FP1 Moto2 Belanda 2021, Asapi Duet Red Bull KTM Ajo, Augusto Fernandez Jadi Pembalap Tercepat
Mereka berdua tidak mampu memperbaiki catatan waktu mereka setelah terjebak bendera kuning yang berkibar di detik-detik akhir sesi FP3 Moto2 Belanda 2021 akibat kecelakaan hebat yang menimpa Xavi Vierge (Petronas Sprinta Racing).
Walhasil, baik Bo Bendsneyder dan Nicolo Bulega pun hanya mampu bertengger masing-masing di posisi 15 dan 18.
Berikut hasil lengkap FP3 Moto2 Belanda 2021.
Editor | : | Fendi |
KOMENTAR