Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Teknologi Mobil Listrik

Peugeot 308 SW Meluncur, Estate Cantik Dengan Teknologi Mobil Listrik

Rayhansyah Haikal Wishnumurti - Selasa, 22 Juni 2021 | 15:10 WIB
Peugeot 308 SW
Peugeot
Peugeot 308 SW

Dikombinasikan, penggerak hybrid tersebut memacu tenaga klaim 180 dk dan 360 Nm torsi untuk HYBRID 180. Untuk HYBRID 225, tenaganya itu 225 dk dan torsinya 360 Nm.

Versi plug-in hybrid ini diklaim dapat menempuh jarak full listrik sejauh 60 kilometer pada standar Worldwide Harmonised Light Vehicle Test Procedure (WLTP).

Peugeot 308 SW
Peugeot

Baca Juga: Peugeot Sport Kembangkan Peugeot 208 Rally 4, Launching Agustus 2020

Baterai Peugeot 308 SW hybrid dapat dicas melalui wallbox berdaya maksimum 7,4 kW dan diklaim penuh dalam waktu 1 jam 55 menit.

Selain plug-in hybrid, Peugeot 308 SW juga hadir dengan pilihan mesin bensin tiga silinder dan mesin diesel empat silinder.

Mesin bensin Peugeot 308 SW memiliki kapasitas 1.199 cc dengan tenaga mulai dari 110 dk hingga 130 dk dan torsi mulai dari 205 Nm hingga 230 Nm.

Untuk versi diesel, mesin yang digunakan berkapasitas 1.499 cc yang mampu menghasilkan 130 dk dan torsi 300 Nm.

Editor : Trybowo Laksono

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

City Car Toyota Ini Iritnya Tembus 35 Km/Liter, Lebih Murah dari Agya

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa