Selain modifikasi mesin dengan menyuntikan turbo, tampilan GR 86 juga diubah semakin agresif menggunakan body kit berbahan serat karbon.
Baca Juga: Lima Bengkel Jepang Pamer Modifikasi Toyota GR 86, Begini Tampilannya!
Body kit tersebut terdiri dari splitter lebar di bumper depan, side skirts model winglet dan diffuser belakang yang agresif.
Penggunaan GT wing besar lansiran Voltex di sektor belakang juga berhasil membuat sportscar ini jadi lebih mencolok.
Juga dengan sektor kaki-kaki mengalami perubahan, GR 86 ini sudah ditopang pelek Volk Racing NE24 ukuran 18 inci.
Terbungkus rapi oleh ban Dunlop Direzza ZIII, ditambah upgrade kaliper rem D2 6-pot di depan dan 4-pot belakang.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Paultan.org |
KOMENTAR