"Ditambah lagi blok silinder itu komponen yang cukup panas, apalagi kalau motor sering diajak touring, lebih cepat rontok lagi chromenya," tambahnya.
Jadi, sesekali komponen yang dilapis chrome ditembak dengan air bertekanan tinggi enggak masalah.
"Cuma kalau keseringan dan buat jangka panjang jadi kurang awet saja chromenya," wanti Amin.
Baca Juga: Awas! Ini Dampak Negatif Pakai Sabun Colek Buat Mencuci Motor
Oleh karena itu, Amin menyarankan untuk cuci komponen yang sudah lapis chrome dengan metode biasa.
"Cukup gunakan sabun cuci motor dan busa, setelah bersih keringkan baru motornya disimpan," jelas Amin.
"Dengan cara sederhana itu bisa memperpanjang usia komponen yang sudah lapis chrome," tutupnya saat ditemui di workshop yang ada di Jalan Raya Bojongsari No.34, Depok, Jawa Barat.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR