Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

MotoGP Prancis 2021

Insiden Pol Espargaro, Valentino Rossi dan Franco Morbidelli di Awal Balapan MotoGP Prancis 2021, Salah Siapa?

Rezki Alif P - Senin, 17 Mei 2021 | 18:36 WIB
Crash Franco Morbidelli di lap awal MotoGP Prancis 2021
MotoGP
Crash Franco Morbidelli di lap awal MotoGP Prancis 2021

"Kupikir itu tanggung jawab bersama-sama. Ketika aku melihat Pol membuat kesalahan, aku mengira dia akan keluar. Aku di posisi siap menyalipnya, aku lebih cepat darinya," kata Morbidelli dlansir GridOto.com dari Corsedimoto.com.

"Sejak awal dia sudah sangat agresif, dia melepaskan remnya untuk menyalip Valentino. Aku menabraknya di bagian belakang kemudian aku keluar trek. Itu insiden yang kulihat. Saat itu aku sedikit ketakutan, karena ada perbedaan kecepatan besar dariku dan dia. Itu momen berbahaya, tapi itu adalah balapan," jelasnya.

Baca Juga: Kecewa Berat! Dua Kali Crash di MotoGP Prancis 2021, Gini Komentar Marc Marquez

Rossi-pun punya versinya sendiri.

"Masuknya Pol itu mengagetkan. Tapi tak bisa dibilang juga itu adalah kesalahan atau manuver berbahaya," kata Rossi.

"Tapi yang agresif adalah saat dia menghantam titik bumpy dan kemudian masuk secara sangat kasar, kemudian langsung miring ke arahku, Franco menekan dan aku kehilangan beberapa posisi. Dari P7 ke P13 dan aku kehilangan banyak waktu. Untungnya kami tak terjatuh," jelasnya.

Pol Espargaro sendiri menilai Morbidelli yang salah.

"Masalahnya Morbidelli salah saat mengerem dan mendorongku keluar. Kemudian aku bersenggolan dengan Valentino. Di paddock aku berbicara dengan Vale dan dia sepakat denganku. Jadi aku tak tahu kenapa Valentino malah bilang aku yang agresif," sambungnya.

"Sangat jelas bahwa Franco mengerem terlalu lambat dan menabrakku. Aku kena dan di sana ada Valentino. Tapi ini biasa dalam balapan. Tapi Morbidelli sendiri pembalap yang menyebabkan insiden ini," tegasnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Otorace (@otorace.1d)

 

Editor : Eka Budhiansyah
Sumber : Corsedimoto.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Ini Penampakan dan Spesifikasi Toyota Crown Hybrid di GJAW 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa