Jika kalian lebih teliti, perbedaan juga bisa dilihat dari lubang port yang ada di blok silinder itu tampak kasar pada yang versi KW.
"Selain itu lubang exhaust di blok yang KW juga tidak simetris dan lebih kecil dari yang ori. Pasti ini bakal berpengaruh besar ke penurunan performa," ucap Chandra lagi.
Makanya, Chandra sendiri menyarankan agar bikers lebih baik membeli blok silinder yang asli jika memiliki dana yang lebih.
Kalau memang terpaksa beli KW karena harganya yang lebih terjangkau, kalian jangan kaget jika terjadi penurunan performa mesin saat pasang blok KW.
Nah itu tadi sedikit tips untuk membedakan blok silinder ori dan KW di Yamaha RX-King.
Editor | : | Mohammad Nurul Hidayah |
KOMENTAR