Perlu diketahui, KIA EV6 jadi salah satu dari 11 mobil listrik yang akan diluncurkan KIA secara bertahap hingga 2026 mendatang.
Ditawarkan dalam tiga pilihan tipe, mulai dari EV6 Standar, EV6 GT-Line dan EV6 GT.
Untuk tipe Standar dibekali satu motor listrik 2WD dengan tenaga setara 168 dk, dan tipe GT-Line punya dua motor listrik berpenggerak AWD dengan tenaga setara 232 dk.
Sementara itu KIA EV6 GT dibekali dua motor listrik bertenaga 430 kW atau setara 577 dk dan torsi puncak 740 Nm dengan penggerak AWD.
Baca Juga: Bedah Interior Kia EV6, Punya Lantai Rata Dan Jok Ramah Lingkungan
Motor listrik pada EV6 mendapatkan suplai daya dari dua pilihan kapasitas baterai, yakni 58 kWh dan 77,4 kWh.
Urusan jarak tempuhnya, KIA EV6 bisa melaju sejauh 510 Km menggunakan baterai berkapasitas 77,4 kWh dalam sekali pengisian penuh.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | en.yna.co.kr |
KOMENTAR