Enggak cuman pelek dan ban sektor pengereman ikut kena upgrade nih sob yaitu kaliper rem dengan part racing aftermarket.
"Kaliper remnya gue ganti pakai Nissin Samurai Black 2 pot biar lebih enak dilihat aja sih hehe,"seloroh Danu.
Begitu juga dengan urusan kaki-kaki belakang cowok yang juga hoby mengoleksi berbagai macam motor langka ini mengganti sokbreker belakang Yamaha RX-King miliknya.
Terlihat sokbreker orisinal digantikan dengan sokbreker KTC berwarna ulir kuning dan tabung di atasnya.
Baca Juga: Seperti Baru, Restomod RX-King Kinclong, Dikombo Part-part Racing
Terakhir komandan dari DN Motorshop ini menutup modifikasi RX-King edisi terakhir ini dengan memberi sentuhan aksen krom diberbagai bagian.
"Gue main krom aja kaya step depan belakang paha rem standart 1 dan 2, biar kinclong aja kan enak dilihatnya," tutup Danu.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR