Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Electric Mobility (ELMO)

Skuter Listrik Benelli DONG Resmi Diluncurkan, Harga Rp 30 Jutaan, Punya Suara Layaknya Motor Konvensional

Muhammad Mavellyno Vedhitya - Minggu, 18 April 2021 | 21:20 WIB
Benelli DONG, motor listrik persembahan dari Benelli resmi diluncurkan, Minggu (18/4/2021).
Vedhit/GridOto.com
Benelli DONG, motor listrik persembahan dari Benelli resmi diluncurkan, Minggu (18/4/2021).

Baca Juga: Mau Lihat Motor-motor Baru di IIMS 2021, Tonton Video Ini Aja, Yuks!

Kemudian skuter listrik ini juga dilengkapi dengan alumunium alloy side rear swing arm.

Berbahan alumunium alloy yang ringan dan kuat, itu berarti Benelli DONG enteng nih sob buat dikendarai.

Sebagai tenaga penggerak motor, Benelli DONG menggunakan dinamo listrik 1.200 Watt.

Dinamo listrik tersebut disupport dengan satu battery 18650 Lii-Ion BMS 60V/26 AH.

Baca Juga: Skema Kredit Benelli Patagonian Eagle 250, Angsurannya Mulai Rp 1,3 Jutaan

Menariknya, Benelli DONG diklaim dapat menempuh jarak tempuh sejauh 60 KM dalam kondisi baterai penuh.

Enggak cuma itu, skuter listrik satu ini dibekali dengan suara buatan layaknya motor bermesin konvensional.

Suara yang dihasilkan mengikuti bukaan putaran gas dengan tingkat suara yang bisa diatur.

Sebagai informasi, Benelli DONG dipasarkan dengan pilihan warna putih, biru dan hitam.

Baca Juga: Benelli TNT 249S Dibanderol Rp 58,6 Juta, Skema Kredit Bulan Ini Angsurannya Mulai Rp 1,8 Jutaan

Adapun skuter listrik dari Benelli ini baru akan mulai didistribusikan ke konsumen pada pertengahan Mei 2021 mendatang.

Soal harga, Benelli DONG dibanderol Rp 36,8 juta on the road (OTR) DKI Jakarta dan Rp 36,9 juta buat OTR Bodetabek (Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi).

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa