Sementara, lanjut Ade, bila hasil swab antigen dinyatakan reaktif tanpa gejala, akan dikirim ke Asrama Haji Donohudan Boyolali sesuai protokol kesehatan yang berlaku.
"Kalau hasilnya reaktif dengan gejala, akan dikirim ke rumah sakit rujukan Covid-19 di Kota Solo maupun Rumah Sakit Lapangan (Rumkitlap) Covid-19 milik TNI di Benteng Vastenrbug," ungkapnya.
Dia menyampaikan, apabila ada pemudik yang berhasil lolos dari 5 titik penyekatan tersebut, ungkap Ade, pihaknya masih punya lapis lain.
"Ada Satgas Jogo Tonggo di kelurahan masing-masing. Jadi, memantau siapa saja pendatang baru dengan ketentuan wajib lapor 1x24 jam," jelasnya.
Setelah itu, Satgas Jogo Tonggo melaporkan ke Satgas Covid-19 Kota Solo untuk dilakukan pengecekan dan dilakukan rapid antigen, lalu dibawa ke Solo Techno Park.
"Kita masih menunggu hasil rapat koordinasi tindak lanjut dengan Pemkot Solo. Kemungkin akan dilakukan lebih awal (penyekatan, red), namun Senin akan rapat tindak lanjut di Balai Kota," tandasnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunjateng.com dengan judul Ini 5 Titik Penyekatan Pemudik di Solo, Ketahuan Wajib Karantina di Solo Techno Park dan Asrama Haji
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Tribun Jateng |
KOMENTAR