Tepat dihadapan kursi penumpang bagian belakang terdapat sebuah fitur entertain alias hiburan berupa TV LCD 32 inch dengan motorized yang didukung system audio mumpuni.
Baca Juga: Video Toyota Hardtop Sultan Bodi Gagah, Modif Interior Setengah Miliar
"Saya pasang mini bar dan desain interior terus ada LCD TV 32 inch dengan motorized bisa naik turun otomatis terus ada meja buat kalau makan atau tempat barang terus ada perangkat karaoke sampai Playstation juga bro," jelas Atep saat kami wawancarai.
Untuk mendukung suara system hiburan cowok asal Bandung, Jawa Barat ini memasang system audio penambahan subwoofer power dan double din.
"Subwoofer pakai 2 Venom 10 inchi dibagian belakang terus pakai power 7 channel dan ganti double din Pioneer suaranya mantab dong cocok buat karokean bareng keluarga,"sambungnya.
Baca Juga: Pasang Part Toyota Supra, Modifikasi Kabin All New Corolla Ini Bikin Betah Berkendara
Eits belum berhenti sampai disitu atep juga memasangkan minibar dibagian tengah kursi penumpang belakang nih bro.
Oh ya desain interior dan lantai Daihatsu Gran Max ini juga tersentuh woodpanel yang membuat suasana semakin nyaman.
Terakhir Atep melubangi atap mobilnya dan memasangkan perangkat moonroof copotan mobil Eropa agar dapat memandang keindahan langit dari dala mobil.
"Biar makin nyaman kalau di mobil jadi bisa lihat langit saya pasang moonroof copotan Mercedes Benz S-Class dan custom plafon juga alhamdulillah karya saya beberapa kali menang kontes terakhir sabet 3 kategori yaitu The Born Of Different, Best Interior Elegant dan Best People Choice waktu car meet up di Bandung,"tutup Atep dengan logat Sunda kentalnya.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR