Tak sampai disitu agar tampilan sedikit merunduk, Qinoy nekat mengcustom sokbreker sedikit lebih pendek.
"Biar nungging dan bisa menyesuaikan dengan tinggi badan gue akhirnya gue potong sedikit as sokbrekernya," ucapnya lagi.
Baca Juga: Dimodif Hedon Nyaris Rp 100 Juta, Kawasaki Ninja RR Ini Ekspos Bodi dan Kaki-kaki Kece
Memang dasar pecinta modifikasi Qinoy pun memperhatikan part kecil seperti baut-baut atas sokbreker menggunakan full baut Payu asal Thailand.
Saatnya kita melirik bagian kaki-kaki yang tampil mentereng pelek Ninja SS ini pun diganti dengan pelek jari-jari.
"Pelek aslinya kan racing palang 3 terus gue ganti sama pelek jari-jari merek Morrad warna slver gold ring 17 lebar 140 dan belakang ring 18 lebar 140 teromol Yasaki Thailand terus gue balut ban IRC Maxxing," jelas Qinoy lagii.
Untuk urusan pengereman Qinoy mempertahankan kaliper rem ori namun mengganti selang rem bawaan dengan selang rem Swit Thailan berwarna biru merah.
Baca Juga: Proyek Wujudkan Mimpi, Modifikasi Kawasaki Ninja R Tampil Bergaya Road Race
Perlahan geser kebagian belakang kamipun melihat footstep bawaan motor diganti dengan footstep lansiran NUI Racing.
Kaki-kaki belakang pun dibuat keren dengan mencangkok swing arm baru berwarna coklat.
"Buat kaki belakang gue ganti Swing arm pakai Unitrak biar lebih rigid buat riding terus sama ganti gear set pakai SSS," seloroh Qinoy sembari minum es teh manisnya.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR