Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Kolekdol Motor Lawas, Pria Asal Blitar Ini Bisa Raup Keuntungan Hingga Rp 20 Juta Per Bulan

Dia Saputra - Jumat, 2 April 2021 | 21:30 WIB
Irfan Nur Fajar Nazaruddin, salah satu pecinta motor lawas di Blitar Jawa Timur.
TribunJatim.com
Irfan Nur Fajar Nazaruddin, salah satu pecinta motor lawas di Blitar Jawa Timur.

GridOto.com - Menekuni hobi di dunia otomotif terkadang bisa menjadi lahan bisnis yang menguntungkan bagi seorang penghobi.

Seperti yang dialami Irfan Nur Fajar Nazaruddin (26) pria asal Blitar, Jawa Timur yang mengoleksi beberapa motor lawas dengan omzet mencapai puluhan juta rupiah per bulannya.

Sebelum mengoleksi motor lawas untuk dijual-belikan atau kolekdol, Irfan Nur Fajar Nazaruddin sejatinya merupakan penggemar Vespa 2-tak.

Dari situlah Irfan mulai mengoleksi motor lawas lainnya, dan dijual jika ada yang berminat untuk membelinya.

Baca Juga: Biar Enggak Tertipu, Begini Cara Memilih Vespa Matic Bekas Berkondisi Baik Dari Penjual

"Sekarang saya punya 40-an unit motor yang rata-rata rakitan 1970 hingga 1990," buka Irfan dikutip dari TribunJatim.com.

Irfan menjelaskan, puluhan motor lawas koleksinya disimpan di rumah orang tuanya yang berada di Kelurahan Gedog, Kecamatan Sananwetan, Kota Blitar.

Adapun motor lawas yang dikoleksinya terdiri dari Yamaha V75, Yamaha V80, Honda C70, Honda Astrea 800, Suzuki RC serta Vespa.

Tapi untuk Vespa, ia mengaku sayang untuk dijual kembali meski ada yang menawar.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Malah Kena Masalah, Juara MotoGP 2024 Jorge Martin Angkat Bicara

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa