Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seken Keren

Seken Keren: Penyakit Subaru XV Banyak Terjadi di Kaki-kaki, Perbaikannya Ada Yang Pakai Part Excavator Sob!

Harun Rasyid - Minggu, 28 Maret 2021 | 15:30 WIB
Ilustrasi Subaru XV
Tribunnews.com
Ilustrasi Subaru XV

Vira menyebut, masalah kaki-kaki Subaru XV selanjutnya berada di bagian pelumasan keempat rodanya.

"Bearing roda XV itu sering bermasalah karena grease atau gemuk bearing bawaannya sedikit jumlahnya, makanya sering kena. Biasanya sekitar 20 ribuan km sudah rusak," ungkapnya.

Vira berujar, perbaikan masalah bearing tersebut diselesaikan dengan cara membongkar dan menambah jumlah grease pada keempat roda Subaru XV.

Perbaikan kaki-kaki Subaru XV di BSS Motor, Tambun, Bekasi.
Naufal Shafly/GridOto.com
Perbaikan kaki-kaki Subaru XV di BSS Motor, Tambun, Bekasi.


"Setelah bearing dicopot dan kami cuci, bearing kami kasih grease lagi dengan jumlah yang lebih banyak. Biasanya ini butuh satu kaleng grease seharga Rp 65 ribu, tapi jasanya Rp 175 ribu untuk satu rodanya. Kalau empat roda jadi Rp 700 ribu," terangnya.

Baca Juga: Seken Keren: Biaya Servis Subaru XV Cukup Terjangkau, Berikut Panduan Perawatannya

"Kalau mau ganti bearing, harganya untuk satu roda depan Rp 1,25 juta dan Rp 1,65 juta untuk roda belakang jika pakai merek NTN. Tapi dengan menambah grease saja, bearing mobil saya sudah 82 ribu km masih aman," sambung Vira.

Selanjutnya, power steering Subaru XV yang masih mengandalkan minyak, juga disebut Vira sering bermasalah.

"Power steering Subaru XV ini sering bocor, karena dia masih pakai hidrualik dan belum EPS (Electronic Power Steering). Kalau di bengkel resmi, harus ganti power steering seharga Rp 9 juta, tapi di sini bisa kami perbaiki," jelasnya.

Ilustrasi Perbaikan power steering hidraulis
ryan/gridoto.com
Ilustrasi Perbaikan power steering hidraulis


Pria yang aktif di komunitas Subaru XV Club (XVC) ini menyampaikan, perbaikan power steering yang bocor bisa dengan mengganti sejumlah part di bagian dalamnya.

Baca Juga: Seken Keren: Jangan Asal-asalan Ganti Oli Mesin Subaru XV, Ini Penjelasan Bengkel Spesialis

"Jadi di dalamnya power steering itu banyak O-ring. Agar tak mudah bocor, kami ganti dengan O-ring alat berat kayak excavator yang tahan tekanan tinggi dan plug and play. Biaya ganti O-ring Subaru XV sekitar Rp 700 ribu sampai Rp 800 ribu," tutup Vira.

 

BSS Motor

Jl. Sultan Hasanudin Km. 40,8 No. 168, Tambun, Bekasi, Jawa Barat

Telp: (021-8839-1462)

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pantesan, Ini Penyebab CVT Motor Matik Bunyi Kasar Mirip Gerinda

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa