Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Seken Keren

Seken Keren: Penyakit Subaru XV Banyak Terjadi di Kaki-kaki, Perbaikannya Ada Yang Pakai Part Excavator Sob!

Harun Rasyid - Minggu, 28 Maret 2021 | 15:30 WIB
Ilustrasi Subaru XV
Tribunnews.com
Ilustrasi Subaru XV

GridOto.com - Hadir di Indonesia pada 2012 sampai 2014, Subaru XV bekas bisa jadi pilihan untuk yang mencari Compact SUV bekas harga Rp 100 jutaan.

Kini harga Subaru XV bekas di pasaran, berkisar Rp 120 juta hingga Rp 150 juta tergantung tahun dan kondisinya.

Subaru XV bekas yang beredar di Indonesia hanya ada tipe Premium 2.0 dengan transmisi CVT Lineartronic khas Subaru.

Namun karena usianya menginjak 7 tahun lebih, Subaru XV memiliki sejumlah penyakit di bagian kaki-kakinya.

Baca Juga: Seken Keren: Sederet Kelebihan Subaru XV Menurut Bengkel Spesialis, Layak Dipinang?

"Penyakit Subaru XV itu ada di bagian bushing stabilizer di kaki-kakinya yang rusak setiap sepuluh ribuan km. Menurut saya penyebabnya karena desain karet stabil ini terlalu pas tapi kurang kokoh atau ngepres," buka Virajayo, owner bengkel spesialis BSS Motor di Bekasi kepada GridOto.com, Jumat (26/3/2021).

Vira mengatakan, bengkelnya bisa memperbaiki masalah ini dengan cara menyangga hingga mengganti bushing stabilizernya.

"Kalau mau diakali, bisa dengan diganjal pakai ban dalam supaya karet stabil ini lebih ngepres. Tapi karet stabil yang diakali pakai cara ini hanya awet sekitar 15 ribu sampai 20 ribu km," ucapnya.

"Tapi kalau mau ganti, harga bushing itu Rp 120 ribu per pieces. Sedangkan XV pakai 2 pieces, jadi total biayanya Rp 240 ribu ditambah ongkos jasanya sekitar Rp 100 ribuan," lanjut pria yang juga pengguna Subaru XV tersebut.

Baca Juga: Seken Keren: Beda dari Mobil Lainnya, Perawatan Transmisi CVT Subaru XV Harus Sedikit Spesial dan Tricky

Editor : Fendi

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa