4. Sirkuit jalan raya terpanjang di kalender F1 2021
Jeddah dibangun dengan selisih 172 km lebih panjang dari sirkuit jalan raya kota Baku.
Itu menjadikannya sirkuit jalan raya terpanjang di kalender.
Namun dalam sejarah, Jeddah masih kalah dari Pescara dengan 25,579 km yang pernah menggelar balapan di 1957.
• Jeddah Street Circuit, Arab Saudi - 6,175 km
• Baku City Circuit, Azerbaijan - 6,003 km
• Albert Park, Australia - 5,303 km
• Marina Bay, Singapura - 5,063 km
• Monako - 3,337 km
Baca Juga: Tim AlphaTauri Kembangkan Pedal Kit Spesial di Mobil Yuki Tsunoda di F1 2021
5. Tikungan terbanyak di kalender F1 2021
Dengan 27 tikungan, trek ini 4 tikungan lebih banyak dari Marina Bay, dan 6 tikungan lebih banyak dari Yas Marina.
Meski 27 tikungan, tikungan cepat Jeddah tidak terlalu terasa menikung karena sudutnya tidak terlalu besar dan pembalap bisa melibasnya dengan cepat.
• Jeddah, Arab Saudi - 27
• Marina Bay, Singapura - 23
• Yas Marina, Abu Dhabi - 21
• Baku City Circuit, Azerbaijan - 20
• Circuit of The Americas (COTA), Amerika Serikat - 20
6. Ada potensi 3 zona Drag Reduction System (DRS)
Angka pasti DRS di Jeddah baru akan diumumkan ke depannya oleh FIA.
Tapi sirkuit ini sudah didesain memungkinkan adanya 3 zona DRS, yang mana itu cukup banyak membantu overtaking.
Tentu menarik jika melihat trek yang sebenarnya tidak terlalu lebar tapi punya 3 zona DRS.
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | Formula1.com |
KOMENTAR