Setelah bertemu dengan si pemilik gudang, ia pun membeberkan beberapa informasi.
"Saya pinjamkan gudang itu karena kosong," ujar pria yang enggan disebut namanya kepada GridOto, Jumat (26/2/2021).
Sementara rerkait kasus tersebut, ia mengaku tak ada keterlibatan.
Bahkan peminjaman lahan yang digunakan sebagai gudang motor juga tak terikat bisnis.
Menurutnya hal tersebut tak lebih dari membantu tetangga yang sedang membutuhkan.
"Saat itu rumahnya (G) sedang direnovasi, dia minta izin untuk menitipkan motor," terangnya.
Sebagai tetangga yang baik ia pun mengizinkan.
Awalnya itikad peminjaman rumah kosong hanya dalam tempo satu bulan.
Baca Juga: Yamaha RX-Z Beserta Puluhan Motor Diamankan Polisi di Solo, Harga Motor Kolektor Ini Disebut Gelap
Editor | : | Dida Argadea |
KOMENTAR