“Tapi nantinya mau ganti Pirelli Angel Street 120/70R12 dan 140/70R12 biar lebih gendut,” lanjut Sena.
Baca Juga: Honda PCX 160 Jadi Elegan, Modifikasi Simpel, Cocok Jadi Inspirasi
Untuk pemasang ternyata cukup rumit, menurut Sena Ponda harus melakukan ubahan bushing dan pemasangan kaliper.
Hal ini menjadi rumit lantaran, suspensi depannya turut diganti dengan model upside down aftermarket yang aslinya untuk Honda ADV150.
Suspensi belakang pun tak luput untuk diganti dengan produk Ohlins yang aslinya untuk motor sport.
“Punya Honda CB400 SuperFour, kan panjangnya sama 365 mm, tinggal ganti anting bawah,” terang Sena yang tinggal di Depok, Jabar ini.
Baca Juga: Honda PCX 150 Fashionable, Detail-detail Istimewa, Meski Kelihatan Standar
Tak cuma itu saja, sektor mesinnya pun telah diupgrade agar performanya lebih impresif.
Mesinnya mendapat bore-up dan memakai piston 65 mm atau naik 5 mm dari aslinya.
Alhasil, Honda PCX 160 ini jadi kelihatan lebih unik dengan kaki-kaki mungil serta punya performa mesin yang lebih bertenaga.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Otomotifnet.gridoto.com |
KOMENTAR