Brendan juga tidak lupa memasangkan kompresor khusus yang digunakan untuk mengatur ketinggian suspensi BMW E24 635CSi miliknya.
Kemudian satu set pelek BBS RS berfinishing polish ikut dipasangkan untuk melengkapi tongkrongan mobil jadi lebih kandas.
Tidak hanya permak kaki-kaki, bagian transmisi juga ikut mendapat ubahan.
"Modifikasi (penggantian) transmisi saya lakukan karena girboks otomatis bawaannya (otomatis 4 percepatan dari ZF) sudah rusak," lanjut Brendan lagi.
Baca Juga: Modifikasi BMW X7 Wajah Bersahaja, Tetap Gagah, Bodi Tahan Peluru
Kondisi ini akhirnya membuat Brendan memutuskan untuk mengubah transmisinya menjadi manual dengan menggunakan transmisi 5-percepatan lansiran Getrag.
Biar enggak penasaran dengan detailnya, berikut sejumlah foto BMW E24 635CSi yang sudah dimodifikasi oleh Brendan Stouffer :
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR