Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Unik! Ritual Warga Desa Kawungsari di Jawa Barat saat Beli Kendaraan Baru, Serasa Jadi Sultan

Gayuh Satriyo Wibowo - Minggu, 21 Februari 2021 | 08:20 WIB
Saweran di Desa Kawungsari, Cibeureum, Kuningan, Jawa Barat saat ada warga yang membeli kendaraan bermotor baru
Tribuncirebon.com/Ahmad Ripai
Saweran di Desa Kawungsari, Cibeureum, Kuningan, Jawa Barat saat ada warga yang membeli kendaraan bermotor baru

GridOto.com - Baru-baru ini nama Desa Kawungsari, Cibeureum, Kuningan, Jawa Barat menggemparkan warganet.

Bak ketiban durian runtuh, warga desa tersebut mendapat uang ganti untung proyek pembangunan Waduk Kuningan.

Hal itu jadi viral lantaran warga desa langsung menggunakan dana itu untuk memborong motor dan mobil secara bersamaan.

Di samping itu rupanya ada kebiasaan unik yang dilakukan warga saat baru membeli kendaraan baru lho.

Baca Juga: Saingan 'Sultan Tuban', Warga Satu Desa di Kuningan Mendadak Jadi Miliarder, Langsung Borong Yamaha NMAX dan Honda PCX

Melansir Tribuncirebon.com, Yohana (43), warga Desa Kawungsari menceritakan, masyarakat di sana biasa melakukan saweran saat ada yang memiliki barang baru, terutama kendaraan.

"Iya, setiap beli motor atau mobil, warga di sini pasti sawer dan itu sudah menjadi budaya mungkin ya," ujar Yohana dikutip dari Tribuncirebon.com, Jumat (19/2/2021).

Hal tersebut nampak saat terdapat sebuah mobil bak yang mengangkut motor baru memasuki desa.

Warga langsung berkumpul untuk melihat motor baru tetangganya tersebut.

Baca Juga: Auto2000 di Tuban Kewalahan! Toyota Innova, Rush Hingga Fortuner Terjual ke Miliarder Dadakan

Setelah turun dari pikap, motor itu tak langsung dimasukkan ke rumah atau garasi.

Sang pemilik memajang motor barunya di depan rumah.

"Motor disimpan di halaman rumah dan di situ terjadi adat saweran gitu," kata Yohana.

Saweran yang dibagikan pemilik motor baru beraneka ragam.

Baca Juga: Sudah Beli Mitsubishi Xpander, Toyota Rush dan Pikap, Ternyata Miliarder Asal Tuban Ini Baru Belajar Mengemudi

Seperti uang yang bercampur beras dan bunga sampai permen beraneka rasa disebar ke kerumunan warga.

"Meski tidak banyak mendapat uang saweran tadi. Ya, yang penting senang aja Kang, itung-itung hiburannya sih," ujarnya.

Warga yang membeli motor atau mobil dari uang ganti untung proyek pembangunan Waduk Kuningan ini banyak banget lho.

Warga Desa Kawungsari, Cibeureum, Kuningan, Jawa Barat membeli Honda PCX hasil ganti untuk proyek Waduk Kuningan
Tribuncirebon.com/Ahmad Ripai
Warga Desa Kawungsari, Cibeureum, Kuningan, Jawa Barat membeli Honda PCX hasil ganti untuk proyek Waduk Kuningan
Kades Kawungsari, Kusto menyebutkan, sekitar 30 motor masuk ke desanya setiap hari.

"Mayoritas motor matik seperti Yamaha NMAX dan Honda PCX yang menjadi idola warga kami," kata Kusto.

Jika diakumulasi, setidaknya 300 kendaraan bermotor anyar sudah masuk ke desa tersebut.

Editor : Dida Argadea
Sumber : TribunCirebon.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa