Alasan lain diberlakukannya one way di Jalan Tenes juga karena ruas jalan yang sempit.
"Dari hasil rapat, sebenarnya ada tiga titik yang nantinya akan diterapkan rekayasa lalu lintas," lanjut Handi.
Ia menjelaskan, dari tiga titik tersebut hanya persimpangan Kedungkandang saja yang belum diberlakukan rekayasa.
Pasalnya saat ini masih menunggu koordinasi dengan Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang Perumahan dan Kawasan Permukiman (DPUPRPKP).
"Kami menunggu DPUPRPKP. Namun diperkirakan mulai dilakukan rekayasa lalu lintas tahun ini," pungkasnya.
Artikel ini telah tayang di Tribunjatim.com dengan judul Jalan di Sekitaran Stadion Gajayana Kota Malang Mulai Diberlakukan Satu Arah, Penerapan Paten
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Tribunjatim.com |
KOMENTAR