Baca Juga: Resmi! Begini Tampang Livery Motor Tim Red Bull KTM Factory MotoGP 2021
Pembalap berjulukan 'PetruX' ini juga tidak sabar ingin segera mencicipi performa KTM RC16 di lintasan.
Selain itu, ia juga ingin secepatnya mengenal para kru Tech3 KTM dan membagikan pengalamannya selama di Ducati kepada mereka.
"Saya memang yang paling berpengalaman di tim, tapi saya ingin lebih cepat atau malah bersaing ketat dengan ketiga pembalap KTM lainnya. Dengan begitu kami bisa berbagi pengalaman saat berada di atas KTM RC16," imbuhnya.
Jika hal tersebut terwujud, maka para kru, baik di tim Tech3 KTM maupun Red Bull KTM bisa merasakan para pembalapnya berkembang di MotoGP 2021.
"Untuk menjadi lebih cepat, itulah yang terpenting," tutup PetruX.
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | ktm.com |
KOMENTAR