"Bodi repaint warna mirip orisinal waktu itu sempet crash terus gue repaint daripada bingung dan asal pilih warna akhirnya gue tetap enggak jauh dari warna orisinal biru doff," ucap Dimsim lagi.
Walau warna terlihat standart namun sekujur 'baju' Honda Vario 150 milik Dimsim ini sudah terlapisi coating bro.
Nah selain bodi, sektor tampilan lainnya ikut kece dengan mencangkok part milik motor Honda lain seperti Honda Click i dan Honda Air Blade
"Beberapa part gue cangkok dari Honda Click dan Air Blade kaya spion Honda Click, filter, tameng dan hugger itu pakai punya Honda Air Blade," terang Dimsim.
Baca Juga: Modifikasi Kaki-kaki Honda Vario 125 Ini Sampai Templok Part Honda CRF
Turun sedikit ngebahas sepatu si motor matic Honda satu ini alias sektor kaki-kaki.
Ubahan terlihat minimalis yaitu dengan mengganti pelek bawaan motor dengan pelek racing aftermarket lansiran Racing Boy alias RCB.
"Kaki-kaki simpel aja, pelek gue ganti RCB ring 14 palang 8 warna putih nah makin keren gue balut ban Michelin Pilot MotoGP," tambah cowok berusia 23 tahun ini.
Beralih ke bagian belakang sebelah kiri ikut gak kalah keren dengan ubahan pada sektor filter, cvt dan sokbreker.
Baca Juga: Si Ngehits Honda Vario 125 Bermodal Repaint Bodi Dikombo Karbon Kevlar
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
KOMENTAR