Ia menggeber Kawasaki Pulsar 200NS menerabas perjalanan darat lintas negara.
Dari Malaysia, perjalanannya akan berlanjut melintasi Thailand, Myanmar, India, Pakistan, Iran, Uni Emirat Arab, dan akhirnya ke Mekkah Al-Mukarramah, Arab Saudi.
“Insya Allah pada awal Juli 2022 saya bisa tiba di Arab Saudi. Itu artinya saya akan menghabiskan waktu perjalanan dari Cimahi hingga ke Arab Saudi selama satu setengah tahun,” ujarnya dengan semangat.
“Jika semuanya berjalan sesuai rencana, saya akan kembali ke Tanah Air pada Agutus 2022,” lanjut Bambang.
Baca Juga: Yamaha NMAX Bekas Dipakai Touring ke Arab Saudi Dilelang, Dana Buat Pembangunan Masjid
Salah satunya adalah mendoakan ibunya, Hj Djunaisih binti Mar'an yang saat ini terbaring di rumah sakit akibat stroke yang sudah diderita sejak tujuh tahun lalu.
“Saya pamit pada ibunda dan dua anak saya untuk melakukan perjalanan panjang menuju Tanah Suci. Saya akan mendoakan kesembuhan ibunda saya di Baitullah. Semoga Allah melancarkan niat saya,” ujar Bambang menyiratkan keharuan.
Mari doakan Papap Ibenk agar sampai ditujuan dengan selamat ya sob.
Artikel ini telah tayang di serambinews.com dengan judul "Naik Haji dengan Sepeda Motor dari Cimahi, Singgah di Serambi Mekkah untuk Dilepas Gubernur Aceh"
Editor | : | Fendi |
Sumber | : | Serambinews.com |
KOMENTAR