Berikutnya untuk rem depan juga sudah diupgrade menggunakan kaliper Brembo empat piston dengan piringan cakram model floating.
Sementara untuk rem belakang hanya diupgrade menggunakan kaliper Brembo dua piston yang rasanya sudah lebih dari cukup.
Untuk suspensi belakang, terlihat jelas sekarang menggunakan Ohlins yang punya performa istimewa serta tampilah mewah yang dipadukan dengan swing arm aftermarket.
Baca Juga: Suzuki Satria F150 Dimanja Part Mewah, Tampilan Makin Istimewa
Di sektor mesin tampak ada exhaust system baru dengan leher titanium dan muffler aftermarket agar suaranya makin gahar.
Selain itu ada juga pemanis baut-baut titanium sehingga tampilannya lebih menarik.
Hasilnya, Suzuki Satria F150 ini pun jadi lebih menarik meskipun modifikasinya cukup simpel.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | 2banh.vn |
KOMENTAR