Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Dishub Akan Larang Kendaraan Besar Lewati Ruas Jalan Panji Suroso hingga Jalan Raya Gadang Kota Malang, Ini Rekayasa Lalu Lintas yang Disiapkan

Ruditya Yogi Wardana - Kamis, 7 Januari 2021 | 13:25 WIB
Ilustrasi kendaraan besar di jalanan Kota Malang.
Suryamalang.com/Hayu Yudha Prabowo
Ilustrasi kendaraan besar di jalanan Kota Malang.

GridOto.com - Ruas Jalan Panji Suroso hingga Jalan Raya Gadang, Kota Malang, Jawa Timur diketahui menjadi titik yang langganan terjadi kemacetan.

Ini dikarenakan banyaknya kendaraan besar, seperti angkutan barang maupun penumpang sering melintas di ruas Jalan Panji Suroso hingga Jalan Raya Gadang.

Melansir Suryamalang.com, guna mengurai kemacetan di dua ruas jalan tersebut, pihak Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Malang bersama Dishub Provinsi Jawa Timur pun melakukan langkah tegas.

Langkah yang dilakukan yakni melarang kendaraan besar melintasi ruas Jalan Panji Suroso hingga Jalan Raya Gadang.

Baca Juga: Jalan Lingkar Selatan Tahap II Dikebut, Bupati Malang Berharap Bisa Tingkatkan Sektor Pariwisata

Tapi tenang saja, pihak Dishub sudah menyiapkan rekayasa lalu lintas khusus untuk kendaraan besar yang ingin melintasi Kota Malang.

"Jadi kendaraan dari arah Jalan Panji Suroso harus belok kanan ke arah Wendit dan Pakis. Kemudian dari Pakis belok kanan ke arah pintu tol yang nantinya tembus ke Madyopuro, Kedungkandang sampai Bululawang," jelas Kepala Dishub Kota Malang, Handi Priyanto, dikutip dari Suryamalang.com.

Adapun rekayasa lalu lintas ini dilakukan guna menyambut adanya pintu tol Malang dan Pakis, Flyover Kedungkandang serta mengaktifkan kembali aktivitas di Terminal Hamid Rusdi yang kini kondisinya sepi.

"Intinya nanti yang mau mengarah ke selatan kami arahkan ke sana semua, seperti bus dan kendaraan barang lain. Dengan begitu Terminal Hamid Rusdi bisa aktif dan akan mengurangi beban kendaraan di Jalan Gatot Subroto sampai Gadang," jelasnya.

Baca Juga: Jutaan Kendaraan Melintas di Jalan Tol Trans Sumatera Selama Libur Akhir Tahun, Begini Kata Pengelola

Kabarnya, skema rekayasa lalu lintas ini masih dibahas lebih lanjut oleh pihak Dishub Kota Malang melalui forum lalu lintas.

Tetapi, pihak Dishub Kota Malang berencana untuk melakukan uji coba skema rekayasa lalu lintas itu terlebih dahulu di awal 2021.

Handi mengatakan, segala sarana dan prasarana pendukung juga akan disipakan sebelum rekayasa lalu lintas ini diterapkan secara penuh.

"Sementara ini masih dibahas di forum lalu lintas. Untuk penerapannya semoga bisa dilaksanakan pada awal 2021. Mengingat Flyover Kedungkandang sudah jadi dan kata pak Soni (Hadi Santoso, Kepala DPUPRPKP Kota Malang) sudah kuat untuk jalan kelas satu. Maka akan segera kami optimalkan," tutupnya.

Artikel ini telah tayang di Suryamalang.com dengan judul Kendaraan Besar akan Dilarang Lewat Jl Panji Suroso-Gadang Malang, Dishub Siapkan Rekayasa Lalin

Editor : Hendra
Sumber : Suryamalang.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pantesan Ngamuk, Enea Bastianini Kehilangan Uang Banyak Gara-gara Aleix Espargaro

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa