Berikutnya pada pengereman, hypersport non fairing ini menggunakan kaliper Brembo Stylema Monoblock di bagian depan yang diklaim memiliki performa deselerasi lebih baik.
Kaliper Brembo Stylema Monoblock ini bobotnya ringan serta memiliki dimensi kompak agar pengereman lebih responsif.
Selain itu, bagian sekitar brake pad juga dibuat aerodinamis supaya bisa mengalirkan airflow dengan baik sehingga remnya tidak cepat overheat.
Baca Juga: Garang! Ini Tiga Pilihan Warna Kawasaki Z H2, Mana Favoitmu?
Jantung pacu Kawasaki Z H2 SE 2021 masih sama seperti sebelumnya, yakni mengusung mesin 998 cc 4-silinder DOHC yang dijejali Supercharged.
Diklaim sanggup menyemburkan tenaga hingga 197 dk di 11.000 rpm dengan torsi puncak mencapai 137 Nm di 8.500 rpm.
Untuk penyalur tenaga menggunakan girboks 6-percepatan yang dipadukan dengan fitur assist & slipper clutch dan Kawasaki Quick Shifter (KQS) untuk perpindahan gigi lebih responsif.
Mengutip dari website resmi Kawasaki, Z H2 SE 2021 dijual seharga 19.700 Dollar Amerika Serikat atau setara Rp 277 jutaan (1 Dollar AS = Rp 14.109,55 per 26 November 2020).
Sebagai catatan harga tersebut berlaku untuk pasar Amerika Serikat, kira-kira Kawasaki Z H2 SE terbaru ini bakal masuk ke Indonesia juga enggak ya?
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | Kawasaki.com |
KOMENTAR