Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Harganya Tembus Miliaran Rupiah, Ini Kelebihan yang Ditawarkan Lexus Buat Mobil Listrik UX 300e

Muhammad Ermiel Zulfikar,Harun Rasyid - Rabu, 25 November 2020 | 15:55 WIB
Lexus UX 300e
Istimewa
Lexus UX 300e

Enggak cuma mendapatkan kemewahan dan segudang fitur canggih, konsumen yang membeli Lexus UX 300e juga tidak perlu khawatir mengenai perawatannya.

Sebab Lexus Indonesia menyediakan garansi delapan tahun tanpa batas kilometer, yang mencakup baterai serta lima tahun gratis servis dan spare part.

Selain itu, setiap pembelian Lexus UX 300e langsung mendapat Household Socket Charging Cable untuk pengecasan menggunakan stop kontak standar seperti di dinding rumah.

"Kami juga memberikan personal charging (AC Wall Charger) dengan garansi selama 2 tahun. personal charging ini akan kami pasang sesuai kebutuhan konsumen, bisa di rumah atau di kantor," ujar Anton Jimmi Suwandy, selaku Direktur Marketing TAM dalam peluncuran virtual, Rabu (25/11/2020).

Baca Juga: Toyota Kijang Innova Lama Tampil Beda, Bodi Gambot dan Pakai Spindle Gril ala Lexus

Ilustrasi AC Wall Charger dari Lexus UX 300e
Lexus
Ilustrasi AC Wall Charger dari Lexus UX 300e

Lebih lanjut, untuk durasi pengisian baterai Lexus UX 300e tergantung dari suhu baterai, riwayat penggunaan, pengisi daya dan voltase listrik.

Namun berdasarkan uji coba yang dilakukan Lexus, pengisian daya baterai dengan menggunakan Household Socket Charging Cable sampai penuh bisa memakan waktu kurang lebih 24 Jam.

Sedangkan pengisian menggunakan AC Wall Charger membutuhkan waktu kurang lebih lima sampai enam jam.

Apabila pemilik UX 300e butuh pengisian lebih cepat, pengisian baterai di SPKLU membutuhkan waktu kurang lebih 50 menit jika menggunakan DC Fast Charging.

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

CVT Motor Matic Terendam Banjir, Pertama Wajib Lakukan Hal Ini

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa