Baca Juga: Ditempel Pembalap MotoGP Stefan Bradl, Juara Dunia Jonathan Rea Tecepat pada Tes WorldSBK Jerez 2020
"Tapi pada akhirnya aku berpikir lebih baik di Moto2 setahun lagi karena aku menikmati motornya dan merasa bagus. Juga, aku menilai bertahan di tim yang sama dan motor yang sama jadi kesempatanku berkembang," ungkapnya.
"Aku memilih bertahan semusim lagi, membuat tahun yang bagus dan kesempatan MotoGP akan datang. Aku minta maaf ke Aprilia karena mereka datang sedikit terlalu cepat, hasilnya bisa saja berbeda tapi ya beginilah jadinya," tegasnya.
Bezzecchi adalah salah satu bibit unggul Moto2 2020.
Kini pembalap bernomor 72 ini berada di P4 klasemen Moto2 2020 dan punya peluang untuk jadi juara meski agak sulit.
Baca Juga: Jack Miller Bilang Kasus Doping Andrea Iannone Cuma Drama Daging Sapi, Apa Hubungannya?
Di 5 besar Moto2 2020, selain Bezzecchi ada nama Sam Lowes yang sebenarnya tampil luar biasa.
Tapi Sam Lowes sudah pernah punya pengalaman buruk bersama Aprilia.
Sam Lowes sempat naik ke ke kelas premier MotoGP bersama Aprilia di 2017 lalu.
Lowes hanya menjalani satu musim sebelum ditendang Aprilia dan kembali ke Moto2.
KOMENTAR