Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Anti Mainstream, Modifikasi Yamaha NMAX Baru Pakai Dua Model Knalpot Berbeda

Yuka Samudera - Kamis, 19 November 2020 | 17:25 WIB
Anti Mainstream, Modifikasi Yamaha NMAX baru ini pakai dua model knalpot berbeda.
@ andikaiskandar16
Anti Mainstream, Modifikasi Yamaha NMAX baru ini pakai dua model knalpot berbeda.

"Hubungannya sama modifikasi mesin yang sudah saya lakukan, mesin Yamaha All New NMAX saya ini sudah bore up 235cc," ucap Andika.

Baca Juga: Mesin Yamaha NMAX Baru Ini Sudah 235cc, Klaim Tenaga Bengkak 18,2 DK

"Berhubung mesin yang sudah maksimal, tentu knalpot juga musti mendukung. Namun ada catatan, motor saya ini juga saya pakai harian. Oleh sebab itu faktor suara knalpot saya perhatikan," tukasnya.

Tak ayal, Andika pun membagi kedua knalpot tersebut sesuai penggunaannya sob ketika doi berkendara dengan NMAX bermesin jahat dan berkelir oranye miliknya ini.

Ilustrasi Rob1 Racing untuk Yamaha NMAX. Sama seperti yang digunakan Andika di NMAX miliknya.
Shopee
Ilustrasi Rob1 Racing untuk Yamaha NMAX. Sama seperti yang digunakan Andika di NMAX miliknya.
"Nah kalau untuk harian, saya pakai yang Rob1 Racing. Kenapa saya memilih ini untuk harian, karena suaranya itu lebih adem atau low, jadi lebih pas dipakai harian. Meski harus mengorbankan performa yang agak ketahan," ujar Andika.

"Kalau Kawahara sendiri saya pakai khusus untuk sunmori atau nongkrong bersama teman-teman sesama pecinta roda dua mas hehe. Jelas kalau ditanya performa ya lebih maksimal dibanding Rob1 Racing. Apalagi suaranya, lebih kurang manusiawi deh hahaha, kurang cocok dipakai untuk daily," lanjutnya.

"Jika ditanya yang cocok untuk spek mesin bore up saya, jelas Kawahara mas hehe," jawabnya menambahkan.

Gokil juga ya sob Bli Andika ini?

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Kia EV5 Sudah Ada Versi Setir Kanan, Segera Dijual di Indonesia?

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa