Mesin tersebut mampu menghasilkan tenaga 15,1 dk di 8.000 rpm serta torsi maksimum 13.9 Nm di 6.500 rpm.
Meski tampak sama, NVX 155 VVA terbaru tidak memiliki bracket pelat nomor polisi di depan seperti Aerox 155 VVA sob.
Selain itu, Yamaha Motor Vietnam juga menawarkan NVX 155 VVA dengan enam pilihan warna yang berbeda dengan YIMM.
Enam pilihan warna yang ditawarkan adalah, biru, emas X hitam, merah, hitam, oranye x abu-abu dan Monster Energy Yamaha MotoGP.
Sedangkan untuk harganya, Yamaha NVX 155 VVA dibanderol 53 juta dong Vietnam atau setara Rp 33,3 jutaan (kurs 1 dong = Rp 0,6293 pada 4 November 2020).
Namun untuk versi Monster Energy Yamaha MotoGP dibanderol 54 juta dong atau setara Rp 33,9 juta.
Harga tersebut lebih mahal dari All New Aerox 155 VVA Connected ABS yang dibanderol Rp 29 juta On The Road (OTR) dan Rp 25,5 juta OTR Jakarta untuk non ABS.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | yamaha-motor.com.vn |
KOMENTAR