Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Lewis Hamilton Ceritakan Momen Tersulit Selama Karier di Formula 1

Laili Rizqiani - Rabu, 21 Oktober 2020 | 15:05 WIB
Lewis Hamilton menceritakan momen tersulit yang ia hadapi selama kariernya di Formula 1.
Instagram @lewishamilton
Lewis Hamilton menceritakan momen tersulit yang ia hadapi selama kariernya di Formula 1.

Kepindahan Lewis Hamilton ke tim Mercedes kala itu banyak diragukan oleh banyak orang, karena Mercedes hanya memenangkan satu balapan sejak kembali ke F1 sejak 2010.

Namun Hamilton telah membuktikan bahwa ia membuat keputusan yang tepat.

Sejak tahun 2013, Hamilton terus membuat prestasi dengan meraih lima gelar juara dan 70 kemenangan bersama tim pabrikan asal Jerman itu.

Lewis Hamitlon, Toto Wolff  dan Nico Rosberg
Sky Sport
Lewis Hamitlon, Toto Wolff dan Nico Rosberg

"Ketika aku pindah ke Mercedes, semua orang meragukan keputusan ini. Tapi aku ingin menjadi bagian dari tim yang tidak terlalu sukses dan menjadi bagian dari perjanan mereka," tutur pembalap berusia 35 tahun itu.

Baca Juga: Bilang Pihaknya Bisa Bawa Sebastian Vettel ke Performa Maksimal Lagi, Bos Racing Point: Mungkin Kurang Cinta

"Jadi aku tahu bahwa itu adalah keputusan yang tepat dan aku menjadi bagian dari perjalanan itu," tutur Lewis Hamilton.

"Itu adalah tantangan yang mengasyikkan dan aku tidak tahu berapa lama lagi kami akan berada di jalur ini," pungkas Lewis Hamilton.

Hingga saat ini, Lewis Hamilton belum mengumumkan kontrak baru untuk F1 2021 bersama tim Mercedes.

Namun baik Hamilton maupun tim Mercedes sedang mengusahakan untuk mengamankan gelar juara dunia F1 2020.

Baca Juga: Kabar Baik Buat Rival, Mobil Mercedes Takkan Lebih Cepat Lagi di Sisa Balapan F1 2020, Kok Bisa?

Editor : Fendi
Sumber : Crash.net

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa