Sebagai contoh, kompresi standar mesin Honda Civic Turbo 10,6 : 1 bila dilakukan papas kepala silinder, kompresi mesin bisa mencapai 10,9 bahkan 11 : 1.
Dengan kompresi besar dan daya ledak yang tinggi otomatis tenaga mesin akan melonjak dari keadaan standar.
Baca Juga: Suara Mesin Mobil Terdengar Kasar, Bisa Jadi Akibat Komponen Ini
Akan tetapi di samping manfaat papas kepala silinder ada juga kekurangannya.
"Mesin mobil cenderung lebih panas karena kompresi yang lebih tinggi itu tadi," sebutnya.
Selain itu, bila papas kepala silinder tidak dilakukan oleh orang yang terlatih dan biasa mengerjakan, bisa-bisa kepala silinder tidak rata dan air radiator rawan masuk ke ruang bakar.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR