Crash tersebut memaksa Morbidelli menghindar karena berada tepat di kanan Rossi, sehingga membuatnya kehilangan banyak posisi.
"Ya, intinya aku selalu berada di tempat dan waktu yang salah. Jika kau start dari belakang, kau selalu berisiko besar karena kau berada di tengah-tengah kelompok besar," ungkapnya.
"Semua bisa terjadi dan sepertinya di musim ini jika aku start dari belakang, ada sesuatu yang terjadi dan aku selalu terlibat, selalu di tengah-tengahnya. Aku kehilangan banyak posisi karena insiden Vale, karena menghindarinya," imbuh pembalap keturunan Brasil ini.
Selain Morbidelli, ada beberapa nama lain yang dirugikan dengan crash Rossi, di antaranya adalah Maverick Vinales dan Joan Mir.
Baca Juga: Start dari Posisi ke-11 Saat Laga MotoGP Prancis 2020, Franco Morbidelli : Saya Sangat Kecewa
Ditambah lagi, motor YZR-M1 memang dikeluhkan para pembalapnya karen kesulitan jika harus bertarung di papan tengah untuk merangsek naik.
Yamaha memang bisa memaksimalkan time attack sesi kualifikasi untuk mendapat start dari depan, tapi jika tidak maka akan sulit.
Editor | : | Muhammad Ermiel Zulfikar |
Sumber | : | GPOne.com |
KOMENTAR