Beralih ke jantung pacunya, mesin Vespa GTS 300 HPE yang digunakan Vespa Sei Giorni II 2020 ini sudah ditingkatkan loh.
Dengan adanya peningkatan pada mesin tersebut, tenaga yang dihasilkan kini menjadi lebih besar 12 persen dan torsinya 18 persen.
Kini mesin satu silinder berkapasitas 278 cc itu mampu menghasilkan tenaga 23,8 dk pada 8.250 rpm dan torsi 26 Nm pada 5.250 rpm.
Bandingkan dengan tenaga yang dihasilkan oleh mesin yang digunakan Vespa Sei Giorni edisi 2017 hanya 21 dk dan torsi 22 Nm.
Untuk kaki-kakinya, Vespa ini dibekali pelek 12 inci pada kedua rodanya dengan ban depan ukuran 120/70 dan belakang 130/70.
Lalu untuk sistem pengeremannya menggunakan tipe cakram di depan dan belakang lengkap dengan ABS dual-channel.
Sayangnya Vespa Sei Giorni II 2020 belum dirilis di Indonesia, tapi di Malaysia.
Untuk harganya, Vespa Sei Giorni II 2020 di Malaysia dibanderol 34.500 Ringgit Malaysia atau setara Rp 122 jutaan (kurs 1 Ringgit = Rp 3.562,4 pada 4 September 2020).
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | Paultan.org |
KOMENTAR