"Kami (Tim Monster Energy Yamaha) layak untuk mendapatkan yang lebih baik. Kami sudah bekerja keras dan ketika mesin dirasa kurang bertenaga, sangat normal kalau tidak bisa menyalip.
"Tapi settingan yang kami pakai pekan ini terasa sangat bagus, bahkan di balapan. Itu merupakan sesuatu yang positif dan saya merasa senang dengan performa motor ini. Sampai akhirnya terjadi masalah pengereman," jelas Vinales.
Terlepas dari kejadian di MotoGP Stiria 2020, Maverick Vinales tetap akan memberikan yang terbaik di seri berikutnya yang digelar di Misano World Circuit Marco Simoncelli.
"Brno adalah sebuah kesalahan. Begitu juga dua seri di Austria ini. Kami perlu melakukan banyak peningkatan pada motor ini, karena motor para kompetitor sudah semakin cepat.
"Kami tak tahu apa yang akan terjadi di Misano nanti. Kami akan tetap tenang dan positif, karena kami tahu bahwa segala hal bisa berubah dengan cepat. Sehingga kami tak boleh kehilangan fokus," tutur Vinales.
Editor | : | Ditta Aditya Pratama |
Sumber | : | Crash.net |
KOMENTAR