"Pelumasan yang bermasalah akan membuat gesekan semakin tinggi dan piston dan liner silinder bisa baret," tambahnya.
Maka dari itu, selalu perhatikan pelumasan mobil baik oli yang digunakan dan kuantitas oli mesin yang ada.
Jangan sampai salah memilih oli mesin bahkan oli mesin kosong namun mesin tetap bekerja yang berakibat fatal.
Baca Juga: Bila Sudah Melewati Batas Kadar Air Segini, Oli Mesin Wajib Ganti Baru
2. Overheat
Panas berlebih atau overheat menjadi salah satu musuh utama mesin mobil.
Hal ini juga yang bisa membuat liner silinder mobil baret dan rusak.
Temperatur yang meninggi akan menyebabkan pemuaian yang juga tinggi.
"Saat piston memuai akibat mesin overheat juga akan menyebabkan gesekan tinggi dan pasti dalam waktu yang tidak lama akan baret," sebutnya.
Editor | : | Dwi Wahyu R. |
KOMENTAR