Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Modifikasi Kabin Mewah Toyota Fortuner Jadi 2 Baris Bikin Alphard Enggak Ada Apa-apanya

Luthfi Abdul Aziz - Senin, 27 Juli 2020 | 07:10 WIB
Modifikasi Interior Toyota Fortuner hasil garapan DC Design
Motoroids
Modifikasi Interior Toyota Fortuner hasil garapan DC Design

Jok captain seat pada penumpang belakang memang jadi sasaran penuh kemewahan. 

Jok ini sudah multi-fitur dengan beberapa pengaturan elektris pada untuk foot rest, sandaran kepala, bahkan mengaktifkan meja lipat.

Kenyamanan sepasang jok belakang ini kian lengkap dengan reclining maksimal yang dapat direbahkan hingga 150 derajat. Juga kelengkapan ekstra seperti cup holder untuk masing-masing jok serta meja yang terbuat dari kayu.

Footrest dan sederet panel beraksen kayu menambah kemewahan
YouTube : DC Design
Footrest dan sederet panel beraksen kayu menambah kemewahan
Baca Juga: Bukan di Jet Pribadi Kok, Ini Kabin Toyota Kijang Innova DC Design

Untuk failitas entertainment, kabin belakang dilengkapi dengan layar 10 inci 2 buah terpasang di belakang jok depan serta audio unit.

Selain itu ada chiller berkapasitas 7 liter, beberapa slot untuk charging, lampu baca, inverter dan panel dari membran.

Sayangnya, DC Design tidak merinci berapa total biaya yang dikeluarkan untuk bikin Kabin Fortuner jadi semewah ini. Berikut videonya!

 

 

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

YANG LAINNYA

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa