Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Pelajar Pakai Honda Jazz Buat Balapan Lanjut Drifting, Sayangnya Di Jalan Umum, Berakhir Diciduk Polisi

Dia Saputra - Selasa, 21 Juli 2020 | 18:01 WIB
Honda Jazz yang diamankan karena melakukan aksi balap liar dan drifting di Blitar.
samsul hadi/suryamalang.com
Honda Jazz yang diamankan karena melakukan aksi balap liar dan drifting di Blitar.

GridOto.com - Satu unit Honda Jazz berhasil diamankan oleh Satlantas Polres Blitar Kota karena diduga melakukan aksi balap liar dan drifting di jalan umum.

Pengamanan Jazz berwarna merah ini dilakukan oleh Satlantas Polres Blitar setelah mendapat laporan dari masyarakat yang resah dengan aksi balap liar dan drifting di Jalan Merdeka.

Kasat Lantas Polres Blitar Kota, AKP Haris Dharma Sucipto menuturkan jika masyarakat juga mengirimkan barang bukti berupa video saat pengemudi sedang melakukan aksinya.

"Tampak dalam video tersebut pengemudi Jazz sedang melakukan aksi drifting di Jalan Merdeka pada Minggu dini hari," ujar Haris dikutip dari Suryamalang.com, Selasa (21/07/2020).

Baca Juga: ABG 18 Tahun Ngebut Zig-zag di Tol Cikupa, Honda Jazz yang Baru Dibeli Dibikin Rata Tabrak Truk Kontainer

Ia juga menuturkan jika mobil tersebut sempat melaju dengan kecepatan tinggi lalu mengerem mendadak dan mengepot.

Sedangkan di pinggir jalan tampak ada beberapa anak muda yang menyaksikan aksi drifting mobil tersebut.

"Kami pun melacak kendaraan tersebut, dan diketahui Jazz merah itu milik warga Kota Blitar. Saat ini sudah kita amankan di Polres Blitar," terangnya.

Tidak hanya mobilnya saja, namun pengemudi yang masih pelajar SMA juga ditindak dengan memberi tilang.

Baca Juga: Honda Jazz GK5 Dimodif Ekstrem Siap Garuk Tanah Dengan Kaki Jenjang

Editor : Ditta Aditya Pratama
Sumber : hukumonline.com,Suryamalang.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Baru Tahu, Ternyata Ini Bedanya Busi Motor Dingin dan Busi Panas

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa