Baca berita tanpa iklan. Gabung Gridoto.com+

Sudah Sebulan Beroperasi Lagi, Terminal Surodakan Trenggalek Masih Sepi, Penumpang Bisa DIhitung Jari

Ruditya Yogi Wardana - Rabu, 15 Juli 2020 | 16:24 WIB
Kondisi Terminal Bus Surodakan, Trenggalek, Jawa Timur.
Tribunjatim.com / Aflahul Abidin
Kondisi Terminal Bus Surodakan, Trenggalek, Jawa Timur.

Gridoto.com - Sudah sebulan Terminal Surodakan, Kabupaten Trenggalek, Jawa Timur beroperasi kembali di tengah pandemi Covid-19.

Kendati sudah beroperasi lagi, kondisi terminal bus tersebut masih minim adanya penumpang.

Diketahui, jumlah armada bus yang beroperasi belum sebanyak seperti saat normal.

Sementara jumlah penumpang yang berangkat dan turun di terminal bus ini juga terbilang masih sedikit.

Baca Juga: Terminal Bulupitu Purwokerto Dapat Banyak Fasilitas Baru, Pengelola Ingin Prioritaskan Kenyamanan Penumpang

Koordinator Terminal Bus Surodakan Trenggalek, Oni Suryanto menuturkan, operasional bus hingga saat ini masih belum sepenuhnya kembali normal.

"Dalam satu hari kurang lebih 30 armada yang hilir mudik di terminal beberapa pekan terakhir," ujar Oni, dikutip GridOto.com dari Tribunjatim.com, Rabu (15/07/2020).

Jumlah armada tersebut terbilang sangat sedikit apabila dibandingkan dengan pada saat normal yang mencapai 130-140 bus.

Hal tersebut kemudian diperparah dengan total Perusahaan Otobus (PO) yang sudah kembali beroperasi hanya enam.

Baca Juga: Ratusan Angkot Bergaya Klasik Mangkrak di Terminal Poris Plawad, Lusuh Bagai Tak Terurus!

Editor : Fendi
Sumber : Tribunjatim.com

Sobat bisa berlangganan Tabloid OTOMOTIF lewat www.gridstore.id.

Atau versi elektronik (e-Magz) yang dapat diakses secara online di : ebooks.gramedia.com, myedisi.com atau majalah.id



REKOMENDASI HARI INI

Pakai Teknologi AI, Blackvue Pamer Dashcam Baru di GJAW 2024

KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

loading
SELANJUTNYA INDEX BERITA
Close Ads X
yt-1 in left right search line play fb gp tw wa