Walaupun dibekali mesin satu silinder, pihak pabrikan membekali motor ini dengan dua muffler dengan standar emisi Euro 4.
Lalu untuk tangki yang digunakan adalah model peanut dengan kapasitas 15 liter bahan bakar yang dilengkapi panel indikator bensin analog di atasnya.
Urusan peredam kejut, Superlight LTD memiliki suspensi depan teleskopik dan dual suspensi di belakang.
Baca Juga: Hyosung Aquila GV300, Motor 'Hampir-Davidson' dari Korea Selatan, Mesinnya Sudah V-Twin Nih!
Lalu untuk peleknya menggunakan model racing dengan balutan ban 110/90-16 di depan dan belakang 130/90-15.
Sementara sistem keamanannya pakai rem cakram di depan dan tromol di belakang sob.
Cruiser yang dijual di Amerika Serikat ini memiliki panjang 2.260, lebar 800 mm dan tinggi 1.110 mm dengan jarak ke tanah 120 mm.
Untuk harga, Keeway Superlight LTD di web keeway.co.uk dibanderol 2.099 Euro atau setara Rp 34 jutaan (kurs 1 Euro = Rp 16.298 pada 10 Juli 2020).
Editor | : | Eka Budhiansyah |
Sumber | : | keeway.co.uk |
KOMENTAR