Untuk bagian gardan belakang, ada beberapa modifikasi yang dilakukan seperti memotong bagian kanan-kirinya supaya lebih pendek.
Lalu menambahkan dudukan baru untuk pemasangan per daun.
Modifikasi bagian penggerak selesai, selanjutnya adalah tes fitting bagian penggerak dan kaki-kaki ke sasis custom baru yang sudah disiapkan.
Terlihat juga kalau mesin 1.000 cc milik Daihatsu Zebra tersebut sudah terpasang rapi di atas sasis.
Fitting penggerak dan kaki-kaki berhasil, berikutnya adalah pemasangan bodi 'Jeep Willys' dan pemasangan sistem kemudi.
Rupanya bagian kemudi ini masih menggunakan bawaan Daihatsu Zebra yang dilakukan beberapa ubahan.
Tahap akhir dari pembangunan Jeep Willys jadi-jadian ini adalah pemasangan sistem gas buang, perapihan bodi, dan pemasangan aksesoris.
Penasaran enggak sob bagaimana hasil jadinya? langsung simak aja nih videonya:
Baca Juga: Modal Mulai Rp 8 Jutaan, Pria Lulusan SMP di Jember Berhasil Bikin Mobil Listrik, Ini Penampakannya
Editor | : | Dida Argadea |
Sumber | : | YouTube Rimbono Homestay |
KOMENTAR