GridOto.com - Konsep memang jadi hal pertama yang harus dipastikan sebelum melakukan modifikasi.
Sama seperti yang dilakukan Ari Budi Darmawan, ia mencari referensi dulu sebelum akhirnya mendapatkan ide untuk Vespa GTS 150 miliknya.
“Salah satunya di Instagram @speedingindo. Prosesnya cukup lama, sempat gonta-ganti konsep sampai akhirnya pilih konsep good looking yang sekarang,” bukanya.
Agar tampilannya jadi good looking, kelir bunglon dipilih dan diserahkan pada 23 Motoworks untuk pengerjaannya.
Baca Juga: Terlihat Standar, Tapi Modifikasi Vespa GTS 300 Ini Istimewa
“Pilih warna bunglon biar gak bosen ngeliat warna yang itu-itu aja, bosen lihat warna glossy, hahaa…” sambung Arbud, panggilannya.
Mempermanis warna bunglon yang sudah menempel, beberapa part bodi diberi lapisan karbon kevlar yang terlihat mewah.
Seperti pada bagian sepatbor depan-belakang, cover shock, tutup dashboard, dasi, hingga batok lampu.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Tabloid OTOMOTIF |
KOMENTAR