Geser ke bagian kaki-kaki, kedua peleknya diganti dengan JB-Power Magtan dan dilengkapi pengereman Brembo.
Suspensi depan juga sudah mendapat upgrade internal yang dilakukan oleh S&E Precision.
Baca Juga: Suzuki SV650 Tampil Lebih Menarik Pakai Baju Suzuki GSX-R750 Lawas
Untuk kaki belakang, Suzuki GS1200SS ini menggunakan swing arm custom dengan sokbreker Ohlins.
Lanjut ke bagian mesin, mesinnya tetap standar namun kini sudah menggunakan karburator Mikuni flatslide TMR40 serta exhaust system custom bermuffler SC Project.
Melengkapi motor balap ini, Jason memasang panel instrumen Aim Solo DL2 yang punya database 2.000 sirkuit.
Dengan ubahan-ubahan tersebut, Suzuki GS1200SS ini akhirnya siap untuk balapan, namun sayang karena pandemi virus Covid-19 membuat event Taste of Tsukuba harus ditunda.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikeexif.com |
KOMENTAR