Di area depan, sokbreker standar juga sudah ditanggalkan kini diperkuat sokbreker milik Ducati Panigale.
Sedangkan kedua roda serta pengereman mengandalkan milik Ducati 1098 seperti swingarmnya tadi.
Baca Juga: Suzuki DR650 Scrambler, Upgrade Mesin Jadi 790cc dan Punya Dua Tangki
Untuk area kokpit cukup banyak part yang digunakan seperti setang clip-on karbon LSL, speedometer Acewell hingga headlamp Harley-Davidson V-Rod aftermarket.
Di sektor mesin, dipasang karburator Mikuni 40mm dengan filter K&N untuk menyempurnakan performa.
Kemudian sebagai finishing, Suzuki GSX-R1100 ini diberi kelir biru grafis minimalis.
Hasilnya terciptalah sebuah cafe racer dengan aura streetfighter atau biasa kita sebut cafe fighter.
Editor | : | Ivan Casagrande Momot |
Sumber | : | Bikeexif.com |
KOMENTAR